Assalamualaikum sahabat semua? Semoga hari-hari kita senantiasa dalam lindungan Allah SWT ya.. Aamiin. Lama terasa waktu berjalan, sudah lama juga tidak menyapa sahabat blogger semua. :) :) :)
Sahabat pernahkan mendengar berita yang saat ini sedang marak terjadi di kalangan masyarakat kita, bahkan mungkin orang-orang yang paling dekat dengan kita pun mengalami hal ini....
Ya, benar sekali, saat ini begitu marak sekali penyakit KANKER, macam-macam jenisnya, kanker payudara, kanker tulang, kanker mulut, kanker hati dsb, berobat kemana-mana, uang habis untuk membayar kemoterapi teapi tak berapa lama kemudian si penderita kanker ini pun meninggal.
Banyak yang terjadi dan memperkirakan, jika seseorang sudah mengidap penyakit kanker, maka ia hanya tinggal menghitung hari untuk hidup. Meskipun memang hidup ataupun mati itu hanya kuasa Allah sahabat semua...
Nah sahabat, Kali ini kita akan membahas tentang jenis kanker paling mematikan dan cara-cara sehat intuk menghindari penyakit kanker makin beresiko. Marrriiiiii baca, makin banyak membaca, makin banyak ilmu.... Ini dia infonya untuk sahabat semua yang peduli sehat., CekIdoT !!!!!!!!
Kanker adalah suatu kondisi dimana sel-sel dibagian tertentu dari tubuh yang tumbuh dan berkembang biak tak terkendali, sel kanker dapat merusak dan menyerang jaringan sehat di sekitarnya. Kanker biasanya dimulai disalah satu bagian tubuh sebelum menyebar kedaerah lain, proses ini dikenal sebagai metastasis. Dalam perkembangannya, sel-sel kanker ini dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya sehingga dapat menyebabkan kematian.
Kanker sering dikenal oleh masyarakat sebagai tumor, padahal tidak semua tumor adalah kanker. Tumor adalah segala benjolan tidak normal atau abnormal. Tumor dibagi dalam 2 golongan, yaitu tumor jinak dan tumor ganas. Kanker adalah istilah umum untuk semua jenis tumor ganas.
Kanker dapat menimpa semua orang, pada setiap bagian tubuh, dan pada semua gologan umur, namun lebih sering menimpa orang yang berusia 40 tahun. Umumnya sebelum kanker meluas atau merusak jaringan di sekitarnya, penderita tidak merasakan adanya keluhan ataupun gejala. Bila sudah ada keluhan atau gejala, biasanya penyakitnya sudah lanjut.
Jenis kanker yang paling mematikan menurut National Cancer Institute (NCI) Amerika Serikat.
1. Kanker Paru-Paru
Kanker paru-paru merupakan kanker yang dianggap paling mematikan dan telah banyak membunuh warga AS khususnya mereka yang berusia antara 55-65 tahun. Penyebab utamanya ialah rokok.
Oleh sebab itu bagi anda yang gemar merokok, terutama yang sudah masuk kategori "ketagihan" disarankan untuk segera memikirkan caranya agar dapat berhenti merokok. Ada dua jenis kanker paru-paru. Pertama, kanker paru-paru primer. Kanker paru-paru primer memiliki dua tipe utama yaitu small cell lung cancer (SCLC) dan non-small cell lung cancer (NSCLC).
SCLC merupakan jenis kanker yang memiliki daya pertumbuhan sangat cepat untuk membesar. Jenis kanker ini sangat erat dengan para perokok aktif. Dan penanganannya bisa dilakukan dengan kemoterapi dan terapi radiasi.
Tipe NSCLC yang merupakan pertumbuhan sel tunggal. Meski tunggal, namun yang diserangnya biasanya lebih dari satu daerah di paru-paru seperti hamartoma, kondromatus, dan sarkoma.
Kemudian jenis kanker paru-paru yang kedua ialah kanker paru-paru sekunder. Pada jenis kanker ini kebanyakan terjadi sebagai dampak dari adanya penyebaran kanker dari bagian tubuh yang lainnya. Dalam konteks ini, bagian tubuh yang paling sering diserang ialah payudara dan usus.
5 Jenis Kanker Paling Mematikan Dan TIPS Ampuh Mengatasinya
2. Kanker Hati
Ada sekitar 19.000 orang warga AS yang meninggal akibat kanker hati. Kasusnya memang relatif jarang ditemukan di dunia sekalipun merupakan jenis kanker yang umum.
Sebagian besar penderita kanker hati dimulai dengan adanya kanker di tempat lain yang kemudian menyebar ke hati. Meskipun jarang terjadi, namun tetap Anda harus waspada dengan menjaga kondisi tubuh tetap dalam keadaan fit dan menjalankan pola hidup sehat sebagai bentuk investasi sepanjang masa.
3. Kanker Payudara
Di AS, kanker payudara merupakan jenis kanker yang paling umum ditemukan pada wanita setelah kanker rahim. Bagi Anda yang pria jangan senang dulu karena ternyata kanker payudara juga menyerang pria.
Setidaknya sejak tahun 2003-2008, di AS ada sekitar 2.000 kasus pria terkena kanker payudara. Sementara di Indonesia, menurut pendiri sebuah yayasan yang concern terhadap penyakit kanker payudara Linda Gumelar, kanker payudara merupakan jenis kanker yang menjadi penyebab kematian kedua setelah kanker leher rahim.
Untuk prevalensinya sendiri, dari sekitar 100.000 penduduk di Indonesia ada 26 orang yang menderita penyakit kanker ini. Sebenarnya kanker payudara bisa diselamatkan jika deteksi dini terhadap kanker ini bisa dilakukan. Untuk melakukannya, Anda bisa melakukannya sendiri. Namun untuk lebih meyakinkan, disarankan untuk berkonsultasi ke dokter terkait.
4. Kanker Prostat
Pada 2010 silam, menurut NCI AS, puluhan ribu orang telah meninggal disebabkan oleh kanker prostat ini. Kanker prostat merupakan penyebab kematian kedua setelah kanker paru-paru dan bronkial.
Kanker prostat ini biasanya mulai tumbuh secara perlahan pada kelenjar prostat yang berfungsi dalam memproduksi air mani. Beberapa jenis kanker ini masih mudah untuk diobati karena hanya terbatas pada kelenjar saja penyebarannya. Namun, sel kanker yang lain yang lebih agresif dan cepat menyebar diperlukan tindakan yang cepat dan tepat untuk mengobatinya.
5. Leukemia/Kanker Darah
Di AS, dari tahun 2003-2007 sedikitnya 41.000 orang meninggal karena menderita leukemia. Leukemia memiliki beberapa jenis yang semuanya berdampak pada jaringan pembentuk sel darah dalam tubuh seperti sistem limfatik dan tulang belakang.
Hal ini mengakibatkan tubuh lebih banyak memproduksi sel darah putih secara berlebihan dan membahayakan. Klasifikasi jenis kanker ini didasarkan pada jaringan mana saja yang diserang dan seberapa cepat penyebaran selnya.
Ada 7 gejala yang perlu diperhatikan dan diperiksakan lebih lanjut ke dokter untuk memastikan ada atau tidaknya kanker, yaitu:
-. Waktu buang air besar atau kecil ada perubahan kebiasaan atau gangguan.
-. Alat pencernaan terganggu dan susah menelan.
-. Suara serak atau batuk yang tak sembuh-sembuh
-. Payudara atau di tempat lain ada benjolan (tumor).
-. Andeng-andeng (tahi lalat) yang berubah sifatnya, menjadi semakin besar dan gatal.
-. Darah atau lendir yang abnormal keluar dari tubuh
-. Adanya koreng atau borok yang tak mau sembuh-sembuh.
Sebagian besar jenis kanker dapat dicegah dengan kebiasaan hidup secara sehat sejak usia muda dan menghindari faktor-faktor penyebab kanker.
Meskipun penyebab kanker secara pasti belum diketahui, setiap orang dapat melakukan upaya pencegahan dengan cara hidup sehat dan menghindari penyebab kanker:
1. Mengurangi makanan berlemak yang berlebihan
2. Lebih banyak makan makanan berserat.
3. Lebih banyak makan sayur-sayuran berwarna serta buah-buahan, beberapa kali sehari
4. Lebih banyak makan makanan segar
5. Mengurangi makanan yang telah diawetkan atau disimpan terlalu lama
6. Membatasi minuman alkohol
7. Hindari diri dari penyakit akibat hubungan seksual
8. Hindari kebiasaan merokok. Bagi perokok: berhenti merokok.
9. Upayakan kehidupan seimbang dan hindari stress
10. Periksakan kesehatan secara berkala dan teratur.
Faktor yang dapat meningkatkan resiko terjadinya kanker
-Bahan Kimia
Zat-zat yang terdapat pada asap rokok dapat menyebabkan berbagai jenis kanker pada perokok dan perokok pasif (orang bukan perokok yang tidak sengaja menghirup asap rokok orang lain) dalam jangka waktu yang lama. Bahan kimia untuk industri serta asap yang mengandung senyawa karbon dapat meningkatkan kemungkinan seorang pekerja industri menderita kanker.
-Penyinaran yang berlebihan
Sinar ultra violet yang berasal dari matahari dapat menimbulkan kanker kulit. Sinar radio aktif, sinar X yang berlebihan atau sinar radiasi dapat menimbulkan kanker kulit dan leukemia.
-Virus
Beberapa jenis virus berhubungan erat dengan perubahan sel normal menjadi sel kanker. Jenis virus ini disebut virus penyebab kanker atau virus onkogenik.
-Hormon
Hormon adalah zat yang dihasilkan kelenjar tubuh yang fungsinya adalah mengatur kegiatan alat-alat tubuh dari selaput tertentu. Pada beberapa penelitian diketahui bahwa pemberian hormon tertentu secara berlebihan dapat menyebabkan peningkatan terjadinya beberapa jenis kanker seperti payudara, rahim, indung telur dan prostat (kelenjar kelamin pria).
-Makanan
Zat atau bahan kimia yang terdapat pada makanan tertentu dapat menyebabkan timbulnya kanker misalnya makanan yang lama tersimpan dan berjamur dapat tercemar oleh aflatoxin. Aflatoxin adalah zat yang dihasilkan jamur Aspergillus Flavus yang dapat meningkatkan resiko terkena kanker hati.
-Bagi yang ada kecurigaan, maka pemeriksaan kanker yang dapat dilakukan adalah:
1. Pemeriksaan sitologi dan patologi anatomi
2. Tes-tes pertanda kanker dalam darah
3. Rontgen
4. Mamografi (rontgen khusus untuk payudara)
5. Ultrasonografi / USG (memotret alat tubuh bagian dalam)
6. Endoskopi (peneropongan alat tubuh bagian dalam)
7. Kolposkopi (peneropongan leher rahim)
8. Laparoskopi (peneropongan rongga perut)
9. Pemotretan lapisan-lapisan tubuh dengan alat CT Scan, MRI (Magnetic Resonance Imaging)
- Pengobatan kanker terdiri dari salah satu atau kombinasi dari beberapa prosedur berikut:
1. Pembedahan (operasi)
2. Penyinaran (Radio-terapi)
3. Pemakaian obat-obat pembunuh sel kanker (sitostatika/kemoterapi)
4. Peningkatan daya tahan tubuh (imunoterapi)
5. Pengobatan dengan hormon
6. Transplantasi organ.
7. Stem Cell
-Inilah 8 Cara Mencegah Kanker
1. Menghindari Rokok
Merokok dapat mengakibatkan kanker, itu sudah jelas. Tahukah anda bahwa penggunaan tembakau yang ada dalam rokok merupakan penyumbang satu pertiga bagian masyarakat yang meninggal karena kanker. Ini adalah angka yang cukup besar.
Sangat jelas merokok memiliki dampak negatif terhadap kesehatan dan telah diketahui secara luas bahwa bukan hanya kanker yang berpotensi hinggap di tubuh para perokok, tetapi masih banyak penyakit lainnya.
Rokok termasuk penyebab kanker yaitu pada sejumlah kanker seperti kanker paru-paru, kanker tenggorokan, kanker mulut, pankreas, ginjal, kandung kemih, kanker serviks, prostat, kanker usus besar , kanker lidah, dan rectum. Jadi, kepada para perokok, sadarilah akan dampak ini!
2. Mengkonsumsi Buah dan Sayur
Sayuran dan buah memang terbukti akan memberikan kesehatan kepada tubuh. Sebuah penelitian menyatakan bahwa orang yang mengkonsumsi makanan dengan kadar serat tinggi seperti sayuran hijau, buah-buahan, atau dengan daging yang rendah lemak, maka mereka akan memiliki risiko jauh lebih sedikit terserang berbagai kanker.
Kanker apa sajakah yang bisa anda hindari dengan mengkonsumsi sayuran dan buah ini? Setidaknya ada kanker prostat, kanker payudara, kanker paru-paru, kanker usus besar, kanker perut, dan kanker pankreas yang dapat Anda hindari apabila mengkonsumsi sayuran dan buah secara teratur.
3. Menjaga Berat Badan agar Tetap Ideal
Biasanya kelebihan berat badan itu akan menimbulkan berbagai resiko seperti kolesterol tinggi. Dengan adanya kolesterol yang tinggi bisa menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit, termasuk penyakit kanker. Adapun kanker yang biasa terjadi pada orang yang obesitas seperti kanker ginjal, esofagus, endometrium, kanker usus, rektum, kanker serviks, kanker payudara dan organ lainnya.
4. Berolahraga Secara Teratur
Berkaitan juga dengan cara mencegah kanker pada poin 3, karena berolah raga bisa menurunkan kolesterol tinggi sehingga berolahraga secara teratur bisa mencegah kanker. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa berolahraga selama 30 menit perhari adalah hal yang sangat penting. Cara itu terbukti dapat menurunkan risiko kanker usus besar dan bahkan mungkin kanker payudara.
5. Membatasi Asupan Alkohol
Sebenarnya bukan membatasi tapi tidak menggunakan sama sekali, karena alkohol dilarang dalam islam. Apalagi alkohol dapat menyebabkan kanker hati, kanker payudara, kanker otak, kanker usus besar, rektum, faring, laring, mulut, tenggorokan dan kerongkongan. Apalagi kalau alkhol ini dicampur dengan tembakau, maka akan semakin masuk ke dalam risiko besar kanker.
6. Menghindari Paparan Sinar Matahari
Terkena sinar matahari secara terus menerus sangat berbahaya bagi tubuh. Terutama pada bagian kulit. Penelitian mengungkapkan bahwa efek paparan sinar matahari yang berlebihan merupakan penyebab nomor satu kanker kulit.
Batasi waktu dibawah sinar matahari secara terus menerus. Bila itu memang anda memang harus berada dibawah sinar matahari karena urusan pekerjaan, maka sebaiknya pakailah pelindung kulit. Usahakan terus memakai pelindung bila harus berhadapan dengan sinar matahari secara langsung. Bagi seorang perempuan, akan lebih baik menggunakan jilbab jika hendak bepergian.
7. Menghindari Karsinogen
Karsinogen adalah zat yang menyebabkan penyakit kanker. Hindari zat ini dengan cara membersihkan lingkungan Anda dari bahan kimia beracun dan berbagai penyebab kanker. Pastikan udara dan air yang Anda minum adalah sesuatu yang higienis, makan makanan bebas dari nitrat, racun dan pestisida serta bebas dari paparan radiasi. Jangan lupa juga anda harus hati-hati dengan pengawet dan pewarna pada makanan.
Itu dia sahabat semuanya informasi yang singkat ini mungkin bisa menambah wawasan kita ya untuk lebih peduli dengan kesehatan. Harus lebih waspada lagi jika kita ingin mengkonsumsi makanan, melakukan pekerjaan dll, Mencegah lebih baik mengobati kan?????
Yuk mulai hidup sehat sedini mungkin,
Terimakasih untuk yang setia berkunjung dan membaca post-post nya ya,
Semoga bermanfaat & thanks.
Sumber:kesehatanjreng.blogspot.co.id
0 Response to "5 Jenis KANKER Paling Mematikan Dan TIPS Ampuh Mengatasinya"
Post a Comment